Musik ini pengantar bacaanmu di blog RDM

MOTIVASI : Merasa Diri Tak Punya Arti ( ? )




Bismillaahirrahmaanirrahiim
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh


Sahabatku, saudariku tersayang..
Pernahkah kau merasa dirimu tak punya arti?
Saya jadi teringat sebuah lagu lama yg pernah kugubah, berikut baitnya:

“Dulu duka, kau kecewa. Bahagia kau tertawa.
Silih berganti sewajarnya dalam kehidupan.
Kala kau sadar tak punya arti, kau putuskan utk menjauh dariku..
Belajar dari kegagalan tanp putus asa.
Oh dunia..oh bahagia, kenapa kini semakin jauh..?”.

Sahabat RDM yg dimuliakan Allah..
Terkadang ada saat-saat dimana iman kita turun, kitapun jadi bener-bener future, sehingga kita pun merasa tak punya arti. Tapi..jangan biarkan hal itu berlama-lama karena akan sangat berbahaya bagi mental da iman kita. Bagaimanapun sedihnya, bagimanapun futurnya dirimu, tetap harus berusaha bangkit agar kita tak terpuruk didalamnya.

Ada seorang saudariku di belahan ujung bumi sana, mencoba curhat kepada saya di inbox. Sebut saja namanya fulanah. Begini ia bercerita:
“ Assalamualaikum mbak..kenapa ya hidup saya seperti tak berguna lagi? Dimata saya dunia ini sudah kehilangan keindahannya. Saya pengin cepet2 mati saja jika itu yg terbaik buat saya. Saya gak mau hidup saya begini terus, merasa hampa dan kosong.
Anehnya..saya tidak tahu mengapa saya begini. Yang jelas, saya merasa orang2 disekitar saya menganggap ada atau tidak adanya saya itu sama saja.
Apa yg harus saya lakukan agar tidak merasa hampa dan kosong seperti ini..??”

Saudariku sayang…
Apa yg sebenarnya membuat kita merasa tak punya arti..?? putus asa dalam hidup bahkan kadang merasa ingin mati saja? Atau merasa menjadi orang paling malang di dunia..??

Jawabnya adalah: Karena ketika itu kita sungguh jauh dari bimbingan Allah !!!
Mengapa kita merasa jauh padahal Allah begitu dekat? Tidak lain adalah karena kita tak pernah mau mempelajari Al-Qur’an dan sunah rasulNya.

Marilah kita kaji satu demi satu ayat cintaNya, sehingga membuat pandangan kita terhadap kehidupan dan atas diri kita sendiri menjadi berubah 180 derajat. insyaAllah akan kau rasakan bahwa dirimu adalah wanita paling bahagia sedunia.

Allah berfirman dalam ayat cintaNya:
“…Yang membuat segala sesuatu yg DIA ciptakan sebaik-baiknya dan yg menciptakan manusia dari tanah. Kemudian DIA menjadikan keturunannya dari saripati air yang hina ( mani ). Kemudian DIA menyempurnakan dan meniupkan kedalamnya ruh (ciptaan) –Nya dan DIA menjadikan bagi kamu pendengaran, penglihatan dan hati. Namun, sedikit sekali kamu bersyukur “. ( QS.As-Sadjah; 7-9 ).

Saudariku sayang…tadaburi ayat ini, resapi firmanNya. Apa yg kau dapatkan..? yaa benar, bahwa Allah telah menciptakanmu dgn sebaik-baiknya. Kau adalah ciptaanNya yg sangat istimewa. Lalu mengapa kau merasa tidak punya arti..??

Betapa Allah menyayangimu. Allah membentukmu dari sesuatu yg tidak bias disebut menjadi seorang manusia. Disempurnakannya dirimu dgn meniupkan roh kedalamnya. Diberikannya dirimu telinga utk mendengar, mata utk melihat, dan hati untuk menimbang. Dan menjadikan dirimu seorang wanita lengkap dengan segala kelebihan yg kau miliki. Tidakkah kau mensyukurinya..?

Mensyukuri kehidupan ini, mensyukuri semua anggota tubuh ini. Bayangkan jika telinga ini tak mendengar, mata ini tak melihat, hati ini tak lagi bisa merasakan hikmah dari setiap kejadian, ah betapa malangnya kita. Karena itu, bersyukurlah pada Allah dengan rasa syukur yg sedalam-dalamnya.

Hiduplah karena Allah yang Maha Menyayangimu. Nyatakan rasa syukurmu kepadaNya dengan berusaha menjadi hambaNya yg terbaik. Bagaimana caranya..? terus dan teruslah  perbaiki dirimu, akhlakmu, ibadahmu. Teruslah perbaiki dari hari kehari. Jangan pernah lelah untuk memuliakan dirimu.

Jadikan dirimu berarti dengan menebarkan kasih sayang kepada orang2 di sekelilingmu. Sahabat2mu, tetanggamu, atau bahkan teman2mu di dunia maya ini. Yaitu dgn menanyakan kabarnya, mendoakannya utk kebaikan, membangunkannya utk sholat malam, dan hal2 lain yg bisa kau lakukan. Bantu mereka dgn apa yg kau punya.
Insya Allah, jiwamu yg penyayang akan mendapat balasan yg lebih baik dari Allah, dan Allah akan menambahkan nikmatNya kepadamu.

Saudariku yang kusayang…
Jika dirimu telah mengerti kini, maka masih pantaskah merasa diri tak punya arti..??? semestinya engkau mengerti bahwa dirimu punya potensi yg luarbiasa, hanya saja engkau malas bahkan tidak mau menemukan dan menggalinya.

Karena itu, demi Allah yg menciptakanmu, pergunakan potensi itu dijalan kebenaran dan utk menaati Allah semata. Berbuat baiklah karena Allah semata, dengan mencintai hamba-hambaNya yg lain dgn cara yg syari’.
Maka rasakanlah…KAU SUNGGUH PUNYA ARTI ! ^.^

Barakallahufikum..semoga bermanfaat.
Banyak sayang dan cinta,
wassalamualaikum

2 komentar:

  1. Saya juga merasakan kehampaan itu... Dada terasa sesak.. Hingga menimbulkan pertanyaan buat apa manusia hidup.. Apa yang menyebabkan manusia semangat hidup... Menurutku itu Karna kita jauh dari bimbingan Tuhan .. Alhamd saya sekarang saya berangsur baik dan memulai menikmati hidup... Hidup saya untuk Allah dan untuk orang2 yang saya sayangi..

    BalasHapus
  2. Allhamdulilah,setelah saya membaca ini, saya sungguh mendapat pencerahan,
    .terimakasih atas motivasinya.. ini sangat membantu.

    BalasHapus